GORONTALO UTARA, bisniswisata.co.id: Pariwisata Gorontalo Utara memang luar biasa. Kecantikan pulaunya, pantainya, keindahan lautnya hingga suasanya yang damai bikin terpesona. Tercatat ada 52 pulau di kabupaten Gorontalo Utara ini, sayangnya selama ini masih tersembunyi dan jauh dari promosi, sehingga tak dikenal wisatawan nusantara maupun mancanegara.
Menjelang liburan Lebaran, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, cepat tanggap dengan kondisi potensi wilayahnya dan berharap Pemerintah Daerah (Pemda) lebih memperkuat promosi wisata bahari yang sangat diandalkan daerah yang kaya wisata bahari.
“Seharusnya Pemkab memanfaatkan libur lebaran 1440 Hijriah sebagai momen promosi pariwisata mengandalkan objek-objek wisata bahari yang dimiliki. Kami sangat mendukung langkah Pemkab agar pariwisata Gorontalo Utara lebih dikenal wisatawan,” papar Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo Utara, Nurjanah Yusuf.
Politisi Partai Golkar berharap, Dinas Pariwisata Kabupaten Gorontalo Utara berinovasi menggandeng pihak-pihak yang kompeten dalam mempromosikan wisata bahari. “Sudah terbukti objek wisata bahari yaitu pulau-pulaunya sangat cantik, masih alami, kebersihannya masih oke kenapa tidak ditawarkan ke wisatawan agar datang,” lontarnya.
Kedatangan wisatawan, sambung dia, akan meningkatkan pendapatan bagi masyarakat sekitar dan PAD akan bertambah. Dampaknya para nelayan akan mendapat tambahan income dari wisatawan yang ingin menjelajah pulau-pulau di wilayah ini. “Juga penginapan, homestay akan semakin hidup. Belum lagi kulinernya akan bangkit,” ungkapnya.
Dilanjutkan, Pulau-pulau di Gorontalo Utara seperti Pulau Saronde, Bugisa, Lampu, Diyonumo, Mohinggito dan masih banyak lagi pulau cantik dari 52 pulau yang ada, mampu menarik perhatian wisatawan dan menjadikannya destinasi wisata mengisi libur panjang.
“Sedini mungkin, Pemda dapat merancang promosi maupun paket wisata memanfaatkan fasilitas yang dimiliki untuk lebih menarik minat kunjungan pariwisata ke daerah ini,” ujarnya seperti dilansir laman Tempo.co, Kamis (23/05/2019).
Diharapkan, Gorontalo Utara khususnya kekayaan wisata bahari yang dimiliki, mampu menjadi destinasi wisata yang populer dan banyak diminati wisatawan. Apalagi untuk sampai ke daerah ini kata Nurjanah, aksesnya sangat terbuka baik melalui jalur darat, maupun laut dan udara.
Seperti, dari bandara Djalaluddin Gorontalo di Isimu Kabupaten Gorontalo, wisatawan memanfaatkan transportasi darat, hanya memerlukan waktu tempuh sekitar 20-25 menit saja. “Jarak tempuh yang sangat dekat ini, membuka peluang yang besar untuk menarik minat kunjungan wisata ke daerah ini,” ujarnya.
Ia berharap, Pemda mampu berinovasi memanfaatkan libur lebaran untuk meningkatkan kunjungan wisata tahun ini.
Wakil Ketua DPRD dari Fraksi PDIP, Djafar Ismail yang mengaku, kegiatan promosi dampaknya sangat besar bagi pengembangan pariwisata di daerah ini. “Pemda mampu memanfaatkan peluang libur lebaran untuk menarik minat kunjungan ke objek-objek wisata baik yang ada di darat maupun laut,” katanya.
Objek wisata bahari yang kita miliki, terbukti cukup diandalkan dan mampu menjadi destinasi wisata pilihan bagi para wisatawan berkunjung ke Gorontalo. “Peluang itu harus bisa dimanfaatkan pada libur lebaran tahun ini,” ujar Djafar.
#. Pulau Diyonumo
Pulau Diyonumo secara administratif berada di Desa Deme, Kecamatan Sumalata, Kabupaten Gorontalo Utara. Ia belum banyak terjamah, karena itu suasana di sini masih sunyi. Udaranya pun segar. Mereka berjodoh dengan rerumputan yang hijau memukau. Perpaduan tersebut, disempurnakan oleh hamparan air yang tenang. Pokoknya, Pulau Diyonumo adalah sepaket kebahagiaan yang mampu menenangkan Teman Traveler. Dari pusat Kota Gorontalo menuju Sumalata, jaraknya sekitar dua hingga tiga jam. Sesampainya di Sumalata, Teman Traveler bisa menuju Desa Deme untuk kemudian menyebrang selama 15 menit.
#. Pulau Saronde
Pulau di Gorontalo Utara yang pesonanya boleh diadu dengan Maladewa adalah Pulau Saronde. Air di sini jernih sekali, cocok untuk snorkeling dan menyelam tipis-tipis. Selain itu, Pulau Saronde juga memiliki hamparan pasir yang luas dan berwarna putih. Ia seperti pulau pasir timbul di tengah lautan; menawan banyak mata dan hati. Pulau cantik ini berada di Teluk Kwandang; jaraknya sekitar 65 Km dari pusat Kota Gorontalo. Untuk sampai sini, Teman Traveler harus menempuh waktu satu jam perjalanan ke pelabuhan di Kwandang. Setelah itul, lanjutkan perjalanan menggunakan perahu selama satu jam lagi.
#. Pulau Cinta
Sebuah pulau alami dengan jembatan buatan yang dibentuk seperti hati dan merupakan tempat penginapan setara hotel atau resort. Pemandangan dipulau ini sangat cantik terutama malam hari, karena pengunjung dapat berjalan-jalan diatas jembatan kayu sambil menyaksikan indahnya air laut yang dangkal berwarna biru kehijauan. Tersedia 15 cottage yang dapat digunakan oleh pengunjung untuk menginap, tempat ini juga sangat cocok digunakan untuk foto pre-wedding atau bahkan honey moon. Wisatawan bisa mengunjungi pulau-pulau lain yang terletak dekat dengan Teluk Tomini ini untuk sekedar snorkeling dan diving.
#. Pulau Lampu
Namanya lucu ya? Pulau Lampu. Keindahannya juga lucu. Nggak percaya? Meski jaraknya lebih jauh dari Saronde, bentang alam Lampu Island tidak kalah mirip dengan Maladewa. Airnya jernih sekali, saking jernihnya, ia sampai berwarna biru; tepatnya bergradasi dari biru pekat ke biru muda. Menyegarkan! Hamparan pasir di Pulau Lampu yang membentang, miliki warna putih yang bersih. Jika Teman Traveler penasaran untuk mengunjungi Pulau Lampu, arahkah kendaraan dari Kota Gorontalo ke Pelabuhan Kwandang, dari sana lanjutkan menyebrang menggunakan perahu dengan waktu tempuh sekitar satu jam.
#. Pulau Popaya
Nggak perlu ke Maladewa jika di Gorontalo Utara ada Pulau Popaya. Pulau seluas 2,42 hektare ini merupakan salah satu wilayah konservasi. Sejak zaman kolonial Belanda, bersama dua pulau lainnya, ia ditetapkan sebagai kawasan cagar alam. Hal ini tentu tidak terjadi begitu saja, Pulau Popaya dan dua pulau lainnya dinilai memiliki potensi alam yang luar biasa. Di sini terdapat banyak terumbu karang yang cantik dan tumbuh dengan baik. Jika beruntung, Teman Traveler bisa bertemu dengan penyu. Suasananya masih sangat tenang dan asri, sekali datang, rasanya akan berat untuk pulang kembali.
#. Pulau Raja
Memiliki status yang sama dengan Pulau Popaya, Pulau Raja juga merupakan kawasan cagar alam. Namun, ada wacana bahwa statusnya akan diturunkan menjadi Taman Wisata Alam. Suasana di Pulau Raja tidak kalah tenang. Siapa pun betah berlama-lama. Jaraknya dengan Pulau Popaya tidak terlalu jauh. Teman Traveler bisa menjelajahi keduanya dalam satu waktu. Kecantikan Maladewa memang berhasil memesona banyak mata. Namun, pulau di Gorontalo Utara juga takkalah menawan. Suasananya yang masih sangat asri, udara yang sejuk dan hening adalah hal-hal yang harus segera dinikmati! Ayo agendakan! Ajak juga beberapa teman ya!
#. Pulau Bogisa
Pulau ini tidak berpenghuni. Cocok untuk wisatawan yang suka berpetualang. Pemandangan unik yang menjadi daya pikat pulau ini adalah sebagian daratannya berbentuk pasir, memanjang menjulur ke laut. Jika diperhatikan, seolah membelah lautan. Dengan posisi pantai dan pasir yang menjulur panjang, di pulau ini paling tepat untuk mendapatkan posisi sunrise dan sunset secara utuh tanpa terhalangi, kecuali cuaca lagi berawan atau hujan. Pulau Bogisa terlihat begitu menawan dengan laut biru serta pasir putih yang halus. Saking jernihnya, ketika berenang akan melihat pasir dan karang laut di dasarnya.
#. Pulau Mohinggito
Pulau ini memiliki areal teluk yang dibatasi dengan ring atol, coralnya sangat memikat mata, serta pantainya yang berpasir putih nan eksotik. Pantai di bagian timur pulau Mohinggito ternyata memiliki pasir yang sangat halus bagaikan tepung berwana putih. Mohinggito juga cocok trekking dengan mendaki setinggi 40 meter diatas permukaan laut. Ini merupakan petualangan yang memberikan rasa sensasi yang luar biasa, karena menyusuri ranting-ranting pohon dan tumbuhan yang hidup disekitar pulau ini, dan salah satu ke istimewaan pulau-pulau di wilayah gorontalo utara yakni pohon kelapa yang tumbuh subur dan menghiasi setiap sudut pulau. (NDY)