NASIONAL

TripAdvisor: Pariwisata Indonesia Sangat Menjanjikan

JAKARTA, bisniswisata.co.id: TripAdvisor, situs wisata terbesar di dunia yang membantu wisatawan berwisata di penjuru dunia menilai pariwisata Indonesia sangat menjanjikan. Dan tetap diminati wisatawan asing untuk berlibur. Dan Bali masih menjadi tujuan wisata andalan bagi pelancong asing.

“Kami optimis pariwisata Indonesia ke depannya semakin dapat perhatian. Saat ini saja pertumbuhan Indonesia terus tumbuh. Beberapa langkah strategis dilakukan pemerintah dengan berbagai maskapai dunia dan tourism board dari berbagai negara, ini menunjukkan hal yang positif,” papar Destination Marketing North Asia dari Tripadvisor, Gary Cheng pada seminar Indonesia Tourism Outlook 2019 Deregulation In Cyber Tourism Era, yang digelar Forum Wartawan Kementerian Pariwisata (Forwapar) di Hotel Borobudur Jakarta, Selasa (27/11/2018)

Secara global, lanjut Gary, kawasan Asia, termasuk Indonesia merupakan paling baik pertumbuhan pariwisatanya. Artinya sudah berada di trek yang benar. Apalagi, perkembangan teknologi juga begitu kencang. Kementerian Pariwisata Indonesia pun dengan cepat menanggapinya, itu suatu hal yang bagus untuk melek teknologi dan berkecimpung dalam bidang digital.

Menurutnya, Indonesia diwakili Bali masuk daftar 25 destinasi terbaik dunia atau Top 25 Destinations in The World 2019 versi TripAdvisor. Bahkan, menempati peringkat lima besar. “Ini sesuatu yang menggembirakan. Dan urutan itu berdasarkan pilihan surver dari wisatawan penjuru dunia. Pihak TripAdvisor menggunakan ulasan tersebut untuk menentukan destinasi wisata terbaik di dunia. “Jadi survei itu dilakukan secara obyektif,” tandasnya serius.

Lima besar itu, lanjut dia, urutan pertama Paris (Perancis), London (Inggris), Roma (Italia) kemudian Bali (Indonesia) dan posisi kelima Crete (Yunani). Hal yang menggembirakan lainnya sesuai data TripAdvisor, Indonesia menempati peringkat kedua dalam Top 10 Destinations for European Travelers.

“Hanya kalah dari Thailand. Namun demikian, Indonesia menempati nomor 4 dalam Top 10 Destinations for Asian Travelers. Di atasnya Malaysia dan China,” tambah Gary sambil menambahkan tahun 2017, Indonesia menempati urutan keempat destinasi wisata terbaik di dunia versi TripAdvisor.

Ditambahkan, ada data menarik dari TripAdvisor tentang kunjungan turis ke Indonesia. Kebanyakan mereka yang datang membawa pasangan. Indonesia jadi salah satu destinasi honeymoon yang menarik minat turis. “Segmen turis yang datang ke Indonesia itu adalah couple, sebanyak 37 persen. Mereka datang membawa pasangan ke berbagai destinasi,” ujarnya.

Indonesia, sambung dia, punya destinasi eksotis seperti kawasan pesisir pantai hingga ragam budaya. Tentu, itu jadi daya tariknya. “Ada Bali, Lombok dan Yogyakarta. Turis bersama pasangannya yang datang suka ke pantai-pantai di Indonesia,” lontarnya.

Selain itu, data dari Tripadvisor menjelaskan 22 persen turis datang ke Indonesia membawa pasangan, 25 persen dengan keluarga, 9 persen solo traveler dan 7 persen bisnis traveler. “Untuk solo traveler angkanya masih kecil, padahal khusus solo traveler khususnya para wanita yang solo traveling, angkanya terus meningkat di dunia. Bisakah Indonesia menjadi negara yang nyaman kepada solo traveler? Itu tantangannya,” tambahnya.

Berikut 25 destinasi wisata terbaik di dunia tahun 2018 versi TripAdvisor.

1. Paris, Perancis
2. London, Inggris
3. Roma, Italia
4. Bali, Indonesia
5. Crete, Yunani

6. Barcelona, Spanyol
7. Praha, Republik Ceko
8. Marrakech, Maroko
9. Istanbul, Turki
10. New York, Amerika Serikat

11. Phuket, Thailand
12. Hanoi, Vietnam
13. Siem Reap, Kamboja
14. Jamaika
15. Playa del Carmen, Meksiko

16. Lisbon, Portugal
17. Dubai, Uni Emirat Arab
18. Tokyo, Jepang
19. Kathmandu, Nepal
20. Hong Kong, China

21. Hurghada, Egypt
22. New Delhi, Indua
23. Cusco, Peru
24. Rio de Janeiro, Brazil
25. Sydney, Australia
(END)

Endy Poerwanto