Hard Rock Desaru Coast Semarakkan Bisnis Hotel di Johor

JOHOR MALAYSIA, bisniswisata.co.id: Hard Rock Hotel terus melebarkan sayapnya di penjuru dunia. Untuk menambah kehadirannya di 75 negara, Hard Rock International merayakan pembukaan hotel keduanya di Johor. Malaysia. Hard Rock Hotel Desaru Coast resmi dibuka akhir September 2019 dan siap menyemarakkan bisnis hotel di Johor.

Upacara pembukaannya diwarnai dengan ritual penghancuran gitar dan penampilan band dan penyanyi ternama.Hard RockDesaru Coast sendiri dikelilingi banyak atraksi menarik, mulai dari lapangan golf Els Club, Adventure Waterpark dan pusat perbelanjaan yang berada di tepian sungai.

“Hard Rock Internasional sangat senang dengan bertambah kehadirannya di Malaysia. Hotel Hard Rock Desaru Coast menyajikan keramahan khas kami di lokasi yang dikenal dunia sebagai potongan surga. Selain itu kami juga sedang merayakan 10 tahun kehadiran Hard Rock Hotel kami di Penang, “ papar Senior Vice President of Hard Rock International, Dale Hipsh dalam keterangan tertulis yang diterima Bisniswisata.co.id, Jumat (11/10/2019).

Pembukaan Hard Rock Hotel Desaru Coast diwarnai penghancuran gitar sangat ikonik, ledakan kembang api dan penampilan dari rocker legendaris Malaysia, Amy Search. Disambung suguhan music dari DJ Chinois and Hydra. Sebagai kejutan, perayaan pembukaan kedatangan pramusaji legendaris Hard Rock Café pertama di London yang dibuka pada tahun 1971, Rita Gilligan. Kehadirannya menambah energi dan keceriaan bagi tim Hard Rock dan para penggemarnya.

Dale menjelaskan Hard Rock Hotel Desaru Coast dihiasi koleksi memorabilia para ikon musik. Para staff hotel akan siap memberikan tur untuk para tamunya, mengenalkan potongan kenangan dari para artis musik, antara lain milik Elvis Presley, The Rolling Stones, Madona, Lady Gaga dan Rihanna.

“Juga ada Amy Search, penyanyi rock legendaris Malaysia ikut menyumbangkan microphone dan jaket kesayangannya secara ekslusif pada acara penandatanganan donasi koleksinya. Menambahkan koleks iartis regional untuk hotel ini,” lontarnya.

Dengan 365 kamar dan suites dengan balkon dan ruangan dengan luas lebih dari 780 kaki persegi untuk berbagai acara yang dapat dibagi menjadi 3 ruang pertemuan.Hard Rock Hotel Desaru Coast cocok untuk berbagai kalangan.Mulai dari keluarga, pasangan, maupun grup maupun pebisnis yang akan mendapatkan pelayanan yang tak terlupakan.

Hotel ini siap menyajikan memenuhi berbagai selera dengan berbagai macam makanan dan minuman di Sessions Restaurant dengan sajian masa kini. Ada juga The Elephant and The Butterfly, pool side bar and grill yang menyajikan masakan yang terinspirasi dari menu latin amerika.

Selain itu ada Constant Grind coffee bar untuk sekedar ngemil dan mencari minuman yang menyegarkan atau berkafein. Para tamu juga dapat mengunjungi GMT+8, lobby bar yang cantik, terinspirasi dari ruang waktu yang cocok untuk bersosialisasi dan sekedar nongkrong sambil menikmati sajian live music ditemani cocktail di tangan.

“Kami menawarkan berbagai fasilitas untuk para tamunya, termasuk program music The Sound of Your Stay yang dapat mengatur musik di kamar sesuai mood para tamunya. Atau menyediakan pinjaman gitar fender untuk dimainkan di dalam kamar lengkap dengan headphones untuk mencegah keluhan kebisingan,” ungkapnya.

Fasilitas lainnya, sambung dia, ada The Rock Om in room Yoga, Rock Shop yang menjual merchandise seputar merek Hard Rock dan Roxity Kids Club serta Rock Spa yang menyajikan pengalaman perawatan melalui musik. Melalui pijatan sesuai getaran musik memberikan sinyal kepada tubuh sehingga para tamu bersemangat kembali. (redaksibisniswisata@gmail.com)

Endy Poerwanto