JAKARTA, bisniswisata.co.id: Usai melangsungkan pemilu 2019, penduduk Indonesia dihadapkan pada libur panjang akhir pekan, mulai 19-21 April 2019. Dengan rincian Hari Paskah pada Jumat (19/4) sebelum libur hari Sabtu dan Minggu.
Beragam acara disajikan untuk memeriahkan libur panjang akhir pekan ini. Berikut adalah agenda akhir pekan di Jakarta yang bisa dijadikan pilihan untuk warga ibukota:
#. Tranceformation – David Gravell
Menyambut rangkaian akhir pekan, Colosseum Jakarta akan meghadirkan David Gravell. Acara ini akan berlangsung pada Jumat 19 April 2019, mulai pukul 22.00 WIB.
#. Weekenders
Acara rutin yang diadakan di Jenja ini akan digelar pada Sabtu, 20 April 2019, mulai pukul 22.00 WIB. Para pecandu beat-beat elektronik, akan dimanjakan oleh ‘racikan’ dari Angga, Apsara, dan Dimitri.
#. Europe on Screen
Jika jenuh menyaksikan film yang diputar di bioskop, ada baiknya untuk hadir ke perhelatan festival film Eropa. Acara yang dihelat hingga tanggal 30 April 2019 ini menyajikan film dari berbagai genre, bahkan yang mungkin tidak ada di bioskop biasa.
#. Hutan Bercerita: Harapan untuk Bumi
Menyambut Hari Bumi yang jatuh setiap 22 April, sebuah organisasi nirlaba internasional mencoba menghadirkan suasana hutan ke tengah-tengah peradaban kota lengkap dengan pengisi acaranya. Acara ini akan dilangsungkan di Gandaria City, Sabu 20 April 2019, mulai pukul 13.00 WIB.
#. Cult Leader Live In Jakarta
Rossi Musik Fatmawati kembali kedatangan band dari luar negeri, kali ini Cult Leader sebuah band beraliran metal core asal Utah, Amerika Serikat akan tampil bersama Ametis, Avhath, dan Deadly Weapon pada Minggu 21 April 2019. Acara ini dimulai pukul 19.00 WIB.
#. TOBOT Live Show
Tokoh film animasi anak-anak terkenal Tobot akan beraksi secara langsung di Ocean Dream Samudra Ancol dalam acara “TOBOT Live Show Meet And Greet”. Pertunjukan ini menyuguhkan atraksi penyelamatan oleh para mobil robot dan juga tarian yang sangat keren. Para pemain juga akan mengajak semua anak-anak untuk bisa ikut menari bersama para mobil robot ini. Di akhir acara, pengunjung juga dapat berfoto bersama para pemain dan Tobot dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Tobot Live Show akan tampil setiap hari pukul 11.15 dan 14.30 WIB hingga 28 April 2019.
#. Magic Show
Bagi pecinta atraksi sulap, di Ancol tidak hanya ada satu tempat melainkan ada dua destinasi yang menyuguhkan atraksi memukau ini. Dunia Fantasi akan menampilkan Magic House Special Master Limbad pada Minggu, 21 April 2019. Pesulap beraliran faqir magic ini akan tampil pukul 14.00 WIB. Selain itu, atraksi sulap juga hadir di Atlantis Water Adventures. Atraksi ini menghadirkan ilusionis-ilusionis profesional yang akan menghibur seluruh pengunjung Atlantis setiap hari pukul 15.30 WIB di Poseidon Wave atau Kolam Ombak.
#. Konser Flashback The 90’s Music
Konser Flashback The 90’s Music akan kembali hadir menghibur pengunjung setia Pantai Ancol mulai Jumat, 19 April 2019. Base Jam Reunion, Element dan GIGI akan tampil di Floating Stage Pantai Lagoon Ancol mulai pukul 17.00 WIB. Besoknya akan hadir Wayang, The Groove dan KLA Project di jam yang sama. Sedangkan di Minggu tgl 21 April, ada Jamrud dan Naif yang akan tampil menyanyikan lagu-lagu andalan mereka mulai pukul 19.00 WIB.
#. Underwater Football
Dalam rangka ikut menyemarakkan UEFA Champions League 2019 yang telah memasuki tahap semifinal, Sea World Ancol menghadirkan Underwater Football atau sepak bola dalam air. Atraksi unik ini dilakukan di dalam aquarium utama dengan kedalaman rata-rata enam meter dan ditemani oleh ribuan ekor ikan. Akan ada total 4 penyelam profesional yang akan mewakili dua tim yang akan bertanding pada turnamen bergengsi tersebut. Underwater Football bisa disaksikan setiap pukul 10.45 dan 13.45 WIB hingga 21 April 2019. (NDY)