Mau tahu lebih lengkap seputar Hari Pariwisata Dunia? Simak aja fakta-fakta menariknya di bawah ini, Sobat Pesona!
1. Awal mula terciptanya Hari Pariwisata Dunia?
Hari Pariwisata Dunia ini telah diperingati selama lebih dari 40 tahun, tepatnya sejak 27 September 1980. Hari istimewa ini ditetapkan oleh UNWTO pada tanggal 27 September sebagai peringatan terhadap pengadopsian Statuta UNWTO pada tahun 1970 di tanggal yang sama, sebuah pencapaian yang sangat luar biasa untuk pariwisata dunia pada saat itu.
Uniknya, penentuan tanggal tersebut juga ternyata sangat cocok dengan mulainya musim libur di belahan bumi bagian selatan dan berakhirnya musim libur di belahan bumi bagian utara.
2. Ini dia latar belakang peringatan Hari Pariwisata Dunia Tahun 2021!
Beranjak dari dampak negatif kondisi pandemi COVID-19 terhadap ekonomi dan sosial di berbagai negara, dari yang sudah maju sampai yang sedang berkembang, rakyat yang terpinggirkan menjadi salah satu kelompok yang paling dirugikan selama pandemi ini berlangsung.
Di tahun 2021, UNWTO berkeinginan untuk merevitalisasi pariwisata di seluruh dunia untuk menggiatkan pemulihan dan pertumbuhan. Hal ini dianggap sangat penting untuk dilaksanakanagar seluruh kalangan dapat mendapatkan manfaatnya secara adil.
3. Apa sih, tema yang diusung Hari Pariwisata Dunia tahun ini?
Di Hari Pariwisata Dunia tahun 2021, UNWTO memilih buat memberikan sorotan penuh terhadap “Pariwisata untuk Pertumbuhan Inklusif”.
Pada kesempatan ini, UNWTO ingin mengajak seluruh orang untuk melihat pariwisata lebih dalam lagi, bukan hanya sekadar angka dan statistik, melainkan juga para penggiat yang ada di balik itu semua.
4. Yuk, cari tahu lebih jauh tentang tujuan Hari Pariwisata Dunia
Merayakan dan mengakui kemampuan istimewa dari pariwisata untuk melihat ke masa depan dan juga memastikan bahwa tidak akan ada yang tertinggal saat dunia mulai terbuka lagi, menjadi tujuan dari perayaan Hari Pariwisata Dunia 2021.
Selain itu, hari spesial ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran terhadap salah satu sektor ekonomi yang terpenting di dunia, mengingat bahwa sekitar ratusan sampai jutaan orang di seluruh dunia mendapatkan penghasilannya dari pariwisata.
5. Kebangkitan pariwisata di Hari Pariwisata Dunia 2021
UNWTO berkomitmen penuh untuk membawa perubahan positif terhadap dunia dengan revitalisasi dan mendorong pariwisata agar se-inklusif mungkin. Kali ini UNWTO akan berfokus pada tiga poin, yaitu Partnerships (Kerjasama), Advocacy (Advokasi), dan Looking to the Future (Melihat ke Masa Depan).
Selain itu, UNWTO juga mengharapkan para anggota UNWTO mampu menegaskan kembali komitmen mereka kepada misi untuk meningkatkan pertumbuhan pariwisata secara inklusif.
Sementara untuk para wisatawan dari seluruh dunia, UNWTO mengharapkan agar mereka bisa memberikan opininya terhadap bagaimana cara sektor pariwisata bisa lebih tumbuh secara inklusif lagi.
Yuk, tunjukkan kontribusi Sobat Pesona di Hari Pariwisata Dunia ini dengan menjadi wisatawan yang bijak dan mengapresiasi serta selalu menyemangati para pelaku ekraf yang sangat terdampak akibat pandemi.
Jangan lupa juga buat menaati protokol kesehatan 6M dan segera lakukan vaksinasi biar herd immunity bisa terbentuk secepat mungkin dan pariwisata di Indonesia pun bisa berjalan lebih giat lagi!