BATAM, Bisniswisata.co.id: Wisatawan asal Korea Selatan (Korsel) semakin akrab dengan destinasi wisata di Indonesia. Obyek wisata Bali masih menjadi fokus utama kunjungan. Buktinya, turis Korsel yang menghabiskan liburan ke Pulau Dewata mencapai 168.181 orang, selama sebelas bulan periode Januari-November 2017. Jumlah ini meningkat 31.499 orang atau 23,05 persen dibanding periode yang sama tahun 2016 yang tercatat 136.682 orang.
Kunjungan pelancong Korsel ke Bali untuk menikmati panorama alam, keunikan seni budaya memberikan kontribusi sebesar 3,12 persen dari total wisman ke Bali sebanyak 5,38 juta orang selama sebelas bulan periode Januari-November 2017. Total wisman yang berkunjung ke Pulau Dewata itu meningkat 896.691 orang atau 19,99 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya yang tercatat 4,48 juta orang.
Memang, Korsel merupakan salah satu dari sepuluh negara terbanyak memasok turis ke Pulau Dewata. Korsel menempati peringkat kesembilan dari sepuluh negara terbanyak memasok turis ke Bali setelah China, Australia, India, Jepang, Inggris, Amerika Serikat, Perancis dan Jerman.
Ternyata selain Pulau Dewata, wisatawan Negeri Gingseng ini juga terpikat dengan dua destinasi wisata lainnya yang ada di Indonesia.
Kedua tempat wisata yang kerap disambangi turis Korsel antara lain:
01. Kampung Tua Batam
Kampung Tua, Kota Batam, biasanya menjadi tujuan utama wisatawan asal Korea saat pertama kalinya menginjakan kaki di Kota Bandar Tuah Madani. Salah seoran turis asal negeri ginseng itu, Kong Ja Young, ,mengatakan jika musim dingin tiba di negerinya, Indonesia menjadi salah satu pilihan utama untuk berlibur.
Dan, Batam menjadi alternatif tujuan. “Di Batam, mereka akan datang ke Kampung Tua Nongsa, Pantai Terih, Pantai Bale-bale, vihara, serta kawasan Nagoya,” kata dia, seperti dikutip laman Tempo.co, Rabu (24/01/2018). Menurut Kong Ja Young, Batam menjadi pilihan berbatasan langsung dengan Singapura.
General Manager Otoritas Badan Usaha Bandar Udara Hang Nadim Batam Suwarso menilai adanya jalur penerbangan langsung (charter flight) ke Batam akan berdampak positif bagi sektor pariwisata. Untuk itu, pihaknya telah melakukan pengembangan infrastruktur Bandara dan bersinergi baik dengan pemerintah daerah maupun pusat guna meningkatkan kunjungan wisatawan di Kota Batam.
02. Pulau Lombok
Pulau Lombok juga menjadi slaah satu tujuan wisata favorit warga Koera Selatan. Menurut Manajer Anjani Tour and Travel Kim Hyunki ada tiga hal yang menjadikan pulau ini diminati wisatawan asal Korea.
“Yaitu: keindahan pantai dan gunung, kekayaan budaya, dan senyuma orang Lombok,” kata Kim, di Praya Kabupaten Lombok Tengah, Okrtober silam. Ia mengutarakan di mata wisatawan Korea, destinasi di Pulau Lombok sangat bagus. Fasilitas hotel pun cukup lengkap.
Beberapa tujuan wisata yang memikat turis Korea, antara lain, air terjun Sindang Gile, air terjun Tiu Kelep, tiga Gili yakni Trawangan, Air dan Meno yang berada di Kabupaten Lombok Utara.
Selain itu, sejumlah destinasi lain adalah air terjun Benang Stokel, dan air terjun Benang Kelambu di Kabupaten Lombok Tengah. Dan tentu saja Gunung Rinjani. (NDHYK)