JAKARTA, bisniswisata.co.id: Saat merencanakan berlibur traveling, satu hal yang sering kali kita bayangkan adalah perjalanan indah menyenangkan. Mengunjungi objek wisata, merasakan kuliner daerah, hingga menambah pengalaman baru dalam menjelajah daerah. Sering kali untuk menikmati itu rekan perjalanan yang cocok dan asik sangat diperlukan agar tetap nyaman, bahkan mengasyikkan.
Namun sering kali, rekan seperjalanan merusak suasana berlibur. Terkadang mereka teman baik dalam keseharian, ketika sudah liburan bersama, akan terlihat sifat aslinya.
Dikutip dari channelnewsasia, Selasa (21/08/2018), berikut tipe orang-orang yang paling menyebalkan dalam perjalanan. Mengetahui tipe ini lebih memudahkan untuk menyeleksi rekan perjalanan.
#. Tipe Seorang Putri
Mereka tidak akan melonggarkan anggaran, tidak akan menginap di hotel yang kurang dari hotel bintang lima dan tidak akan pergi ke mana pun tanpa pengering rambut. Sebagai akibatnya, koper yang dibawa akan lebih besar dari kebutuhannya dan mereka selalu membutuhkan bantuan untuk membawanya. Mereka tidak akan pergi mendaki, berkemah, berenang, atau ke tempat lain di mana akan membuat kotor. Bahkan, tipe putri ini bersikeras untuk naik taksi ke mana-mana, bahkan ketika tujuan terlihat dari tempat berdiri.
#. Tipe Anak Rumahan
Mereka datang ke tempat indah dan jauh dari tempat asal, namun, yang ingin dilakukan hanya tinggal di kamar hotel. Ide mereka tentang liburan adalah tidur, memesan layanan kamar dan menonton Netflix dengan tenang. Tipe rumahan ini akan lebih menyebalkan saat perjalanan pulang. Sebab, biasanya mereka akan mengatakan “Kapan perjalanan kita berikutnya? Ingat waktu yang menyenangkan yang telah kita lakukan sebelumnya?”
#. Tipe Pekerja Keras
Tipe pekerja keras adalah kerabat dekat tipe rumahan, kecuali mereka tidak bepergian dengan santai. Tipe ini akan membawa tas ekstra yang penuh dengan dokumen, dua laptop, dan perangkat pendukungan untuk kebutuhan pekerjaan. Selama perjalanan, mereka menghabiskan lebih banyak waktu berbicara dengan bos di telepon daripada berbicara dengan Anda. Jika Anda berhasil menyeret mereka keluar dari kamar hotel untuk kegiatan di luar ruangan seperti, katakanlah, mendaki gunung, mereka akan membawa kedua laptop untuk mencoba bekerja.
#. Tipe Penjaga Makan
Tipe ini akan begitu sulit untuk diajak mencari wisata kuliner khas tempat wisata. Merek begitu ketat dengan diet yang dijalankan, sehingga sering kali merepotkan rekan perjalannya. Menjaga konsumsi makanan memang suatu yang baik, namun, ketika berlibur maka pembauran akan lebih memudahkan. Anda tidak maukan direpotkan dengan harus mengikuti kebiasaan makan yang menyulitkan ketika ada hidangan lezat di depan mata.
#. Tipe Influencer
Influencer memiliki waktu yang sangat menyenangkan untuk berlibur dan tidak ingin siapa pun tertinggal berita seputar mereka. Tipe ini akan menghabiskan waktu Anda dengan permintaan foto yang tidak sebentar. Mereka juga memonopoli kamar mandi di pagi hari dengan tata rias, melilitkan rambut dan mencoba semua pakaian yang dibawa di koper. Tipe ini akan lebih tertarik dengan membagikan momen kepada warganet ketimbang bersenang-senang dengan Anda. Anda termasuk tipe yang mana? (NDY)