PARIS, bisniswisata.co.id: Sebuah terobosan baru, busana muslim karya desianer Indonesia ikut menyemarakkan LA MODE Sur La Seine a Paris di Paris, pada Ahad 29 September 2019. Ajang peragaan busana berskala internasional ini, Indonesia mengirimkan 18 desainer. Tiap desainer akan menampilkan rancangan busana yang sarat konten lokal.
“LA MODE Sur La Seine a Paris ditujukan untuk memperlihatkan ke tingkat global tentang keunggulan karya desainer fashion Indonesia dengan keragaman dan kekuatan konten lokal yang tidak dimiliki oleh negara lain,” ungkap National Chairman Indonesian Fashion Chamber Ali Charisma, dalam keterangan resminya, yang diterima Bisniswisata.co.id, Senin (23/09/2019).
Karya dari para desainer asal Indonesia ini, lanjut Ali, dipamerkan di atas kapal pesiar Boreas oleh model Internasional. Selama peragaan busana berlangsung, kapal pesiar ini akan menyusuri Sungai Siene berkeliling Kota Paris.
Dilanjutkan, dalam peragaan busana berskala internasional ini, para desainer asal Indonesia diberikan kesempatan mempresentasikan karya mereka kepada ratusan tamu undangan dan media internasional. Peragaan busana LA MODE Sur La Seine a Paris ini juga membuka peluang kerja sama bisnis antara para desainer dengan pembeli maupun media internasional.
Peragaan busana ini turut didukung oleh produsen kosmetik tertua di Indonesia Viva Cosmetics sebagai Official Make Up and Hair Do. Viva Cosmetics akan mempercantik para model internasional dengan riasan wajah dan tatanan rambut. “Ini adalah kedua kalinya kami mendukung LA MODE Sur La Seine a Paris,” tambah Direktur Distribusi Viva Cosmetics Indonesia Timur Yusuf Wiharto.
Karakter wajah para model internasional yang bervariasi tentu menjadi tantangan tersendiri dalam mengaplikasikan riasan wajah. Akan tetapi, Yusuf mengatakan tim art makeup dari Viva Cosmetics terdiri dari para ahli penata rias tersertifikasi sehingga memiliki kompetensi yang mumpuni untuk merias berbagai karakter wajah. “Mereka bisa mengetahui jenis wajah, karakter wajah, hingga jenis kulit,” jelas Yusuf.
Kedelapanbelas desainer asal Indonesia yang akan melenggang di panggung LA MODE Sur La Seine a Paris adalah Ali Charisma, Deden Siswanto, Lenny Agustin, Lisa Fitria, Wignyo Rahadi, Saffana, Defika Hanum, Elva Fauqo, Kebaya Adhikari by Kukuh Hariyawan, ISWI Fashion Academy, Risa Maharani, NBRS Vintage by Temmi Wahyuni, Sofie, Tufiana,
Juga Santi Nugraha, OPIEVIE, Threadapeutic by Dina Midiani, dan Life Needs Colour (LNC) by BBPLK Semarang. Para desainer ini mengangkat beragam kategori busana mulai dari konvensional hingga busana muslim. (redaksi@bisniswisata.co.id)