INTERNATIONAL

Tokyo Disney Resort Akan Perkenalkan Pass Prioritas Baru

TOKYO, bisniswisata.ci.id: Oriental Land Co. yang mengoperasikan Tokyo Disney Resort, akan memperkenalkan pass prioritas baru di taman hiburannya mulai Rabu pekan ini sebagai bagian dari perayaan hari jadinya yang ke-40.

Dilansir dari asianews, The 40th Anniversary Priority Pass adalah layanan gratis yang memungkinkan pengunjung menikmati beberapa atraksi di Tokyo Disneyland dan Tokyo DisneySea tanpa antrean panjang, bahkan selama liburan musim panas ketika taman diperkirakan akan ramai.

Setelah memasuki taman, pengguna dapat melakukan reservasi untuk atraksi pilihan mereka melalui aplikasi smartphone Tokyo Disney Resort. Slot waktu ditentukan berdasarkan siapa cepat dia dapat.

Pemegang kartu prioritas menggunakan pintu masuk khusus untuk perjalanan, dan antrean biasanya lebih singkat daripada pemegang kartu non-pass.

14 atraksi untuk reservasi melalui aplikasi termasuk Space Mountain dan Pooh’s Hunny Hunt di Tokyo Disneyland dan Raising Spirits di Tokyo DisneySea.

Pass prioritas menggantikan FastPass, yang menawarkan entri prioritas gratis tetapi dihentikan oleh Oriental Land pada bulan Juni.Perusahaan mengatakan pass prioritas akan tersedia sampai pemberitahuan lebih lanjut.

Hildea Syafitri